Jumat, 16 Maret 2012

Aqidah Islamiyah

Kindly Bookmark and Share it:

Makna Aqidah 

·      Secara bahasa: 'Aqdun - 'Aqooid berarti akad atau ikatan. Ikatan yang mengikat manusia dengan aturan-aturan Allah dan nilai-nilai Islam.
·         Secara istilah: aqidah ialah sesuatu yang wajib diyakini atau diimani tanpa keraguan

Hubungan Aqidah Islam dengan keimanan kepada Allah [ 4:136; 21:25; 16:35]. Aqidah merupakan misi da'wah yang dibawa oleh Rasul Allah yang pertama sampai dengan yang terakhir yang tidak berubah-ubah karena pergantian zaman dan tempat, atau karena perbedaan golongan atau masyarakat [42:13].     (Aqidah Islam, Sayid Sabiq, hal.18)

Hati merupakan standar penilaian aqidah [26:88-89], 

"Sesungguhnya Allah tidak melihat kepada rupa atau bentuk kamu, tidak juga kepada jasadmu, tetapi Ia melihat kcpada hati dan perbuatanmu" (Hadits). 

Memahami aqidah dimulai dari tauhid [112:1-4]. Tauhid berasal dari kata wahhada yang berarti menjadikan satu.  

Jenis tauhid:
·         Tauhid Uluhiyah (mengesakan Allah sebagai satu-satunya   sesembahan/ ilah) .
·         Tauhid Rububiyah (mengesakan Allah sebagai satu-satunya Rabb) .
·         Tauhid asma dan sifat Allah (Allah memiliki nama sifat yang tidak dimiliki oleh selain Nya) 



REFERENSI
·         DR Ibrahim Muhammad bin Abdullah Al-Buraikan, Pengantar Studi Aqidah lslam.
·         Aqidah Seorang Muslim, Al-Ummah
·         Sayid Sabiq, Aqidah Islam, Pola Hidup Manusia beriman, CV. Diponegoro

0 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.